Syahrul Yasin Limpo (Mentan) |
Jakarta, Wisataku Literasi - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) telah melakukan pemeriksaan terhadap rumah dinas Menteri Pertanian (Mentan) Syahrul Yasin Limpo di Kompleks Widya Chandra, Jakarta Pusat, pada Kamis (28/9)
Kepala Bagian (Kabag) Pemberitaan KPK, Ali Fikri, telah mengonfirmasi kabar pemeriksaan tersebut. Ali Fikri menyatakan, "Iya, tim KPK melakukan kegiatan di sana" Kata Ali Fikri, Kamis (28/9).
Pemeriksaan tersebut merupakan bagian dari penyelidikan terkait dengan dugaan tindak korupsi di lingkungan Kementerian Pertanian (Kementan).
Simak Perjalanan Karir Sayhrul Yasin Limpo
Syahrul Yasin Limpo, seorang pria kelahiran Ujung Pandang pada tanggal 16 Maret 1955, adalah anak kedua dari pasangan Muhammad Yasin Limpo dan Nurhayati Yasin Limpo.
Sejak tanggal 23 Oktober 2019, Syahrul Yasin Limpo telah menjabat sebagai Menteri Pertanian dalam Kabinet Indonesia Maju periode 2019-2024
Dengan pencapaian ini, kita mengenal Syahrul Yasin Limpo sebagai Menteri Pertanian Indonesia yang ke-28, dan Anda dapat menemukan informasi ini di situs resmi Provinsi Sulawesi Selatan.
Syahrul memulai pendidikannya di SD Negeri Mangkura Makassar, lulus pada tahun 1967, dan melanjutkan ke SMP Negeri 6 Makassar hingga tahun 1970.
Setelah menyelesaikan tingkat SMP, ia melanjutkan ke SMA Katolik Cendrawasih Makassar dan berhasil menyelesaikan pendidikan tingkat SMA pada tahun 1973.
Syahrul lalu mengejar gelar Sarjana (S1) di Fakultas Hukum Universitas Hasanuddin dan mendapatkan gelar Doktor pada tahun 2008 dari universitas yang sama.
Sebelum memasuki dunia politik, Syahrul Yasin Limpo sempat bekerja sebagai Pegawai Negeri Sipil (PNS) sejak tahun 1980. Selain itu, pada tahun 1982, ia pernah menjabat sebagai Kepala Seksi Tata Kota.
Syahrul Yasin Limpo memulai karier politiknya di Golkar dan menjabat sebagai Sekretaris DPP Golkar Sulawesi Selatan (Sulsel) dari 2004 hingga 2008.
Pada periode 1994-2002, Syahrul memegang jabatan Bupati Kabupaten Gowa selama dua periode. Kemudian, pada tahun 2003-2008, ia menjabat sebagai Wakil Gubernur Sulawesi Selatan, mendampingi Amin Syam.
Pada tahun 2008, Syahrul menjadi Gubernur Sulawesi Selatan hingga 2013 bersama Agus Arifin Nu'mang. Selanjutnya, pada tahun 2019, ia diangkat sebagai Menteri Pertanian Republik Indonesia untuk periode jabatan 2019-2024.
Selain menjabat sebagai Menteri Pertanian, ia juga memiliki posisi sebagai Wakil Ketua Dewan Pakar Pusat Partai NasDem. Demikianlah profil singkat mengenai Syahrul Yasin Limpo dan peristiwa pemeriksaan rumah dinasnya oleh KPK. (Dari berbagai sumber/Irwan).
No comments
Post a Comment
Silahkan berkomentar dengan bijak